Perkembangan Teknologi Informasi
A.    Sejarah Teknologi Informasi
Perkembangan peradaban manusia diiringi dengan perkembangan cara penyampaian informasi yang selanjutnya dikenal dengan istilah Teknologi Informasi. Mulai dari gambar-gambar yang tak bermakna di dinding-dinding gua, peletakkan tonggak sejarah dalam bentuk prasasti sampai diperkenalkannya dunia arus informasi yang kemudian dikenal dengan nama INTERNET.
Pada awalnya, Teknologi Informasi yang dikembangkan manusia pada masa tersebut berfungsi sebagai sistem untuk pengenalan bentuk-bentuk yang mereka kenal, mereka menggambarkan informasi yang mereka dapatkan pada dinding-dinding gua, tentang berburu dan binatang buruannya. Pada masa itu mereka mulai melakukan pengidentifikasian benda-benda yang ada disekitar lingkungan mereka tinggal dan mewakilinya dengan bentuk-bentuk yang kemudian mereka lukis pada dinding gua tempat mereka tinggal, karena kemampuan mereka dalam berbahasa hanya berkisar pada bentuk suara dengusan dan isyarat tangan sebagai bentuk awal komunikasi mereka pada masa ini.
Perkembangan selanjutnya adalah diciptakan dan digunakannya alat-alat yang menghasilkan bunyi dan isyarat, seperti gendang, terompet yang terbuat dari tanduk binatang, isyarat asap sebagai alat pemberi peringatan terhadap bahaya.
Sejarah teknologi informasi dapat dibagi menjadi tiga macam :
1.      Natural atau Manual, yaitu menggunakan tenaga tangan manusia.
Contoh:
a.      Purba:
Goresan/gambar pada batu, goa
b.      Cina/Mesir/Romawi
Media: lempung, kertas
Alat: abacus/suan pan, jari tangan
c.       Abad 17-18
Napier’s bones, Slide rule
2.      Mekanis, yaitu peralatan berbentuk mekanik yang digerakkan oleh tangan manusia.
Contoh:
a.       Pascaline [Blaise Pascal, 1642]
b.      Difference & Analytical Engine [Charles Babbage, 1830]
c.       Kartu perforasi [Hollerith, 1889]
d.      Mempercepat perhitungan sensus di USA
3.      Elektronis, yaitu peralatan yang bekerja secara elektronik.
Contohnya berbagai jenis komputer.
B.     Perkembangan Teknologi Informasi (Komputer)
Perkembagan Teknologi Informasi dan Komunikasi berawal dari pergeseran dalam cara melakukan kegiatan. Misalnya, keperluan organisasi yang paling banyak menyita waktu komputer pada saat itu adalah untuk administrasi back office, terutama yang berhubungan dengan akuntansi dan keuangan. Di pihak lain, kemampuan mainframe untuk melakukan perhitungan rumit juga dimanfaatkan perusahaan untuk membantu menyelesaikan problem-problem teknis operasional, seperti simulasi-simulasi perhitungan pada industri pertambangan dan manufaktur.
Dengan seperangkat komputer yang dapat ditaruh di meja kerja (desktop), seorang manajer atau teknisi dapat memperoleh data atau informasi yang telah diolah oleh komputer (dengan kecepatan yang hampir sama dengan kecepatan mini computer, bahkan mainframe).
Kegunaan komputer di perusahaan tidak hanya untuk meningkatkan efisiensi, namun lebih jauh untuk mendukung terjadinya proses kerja yang lebih efektif.
Perkembagan komputer dapat dibedakan menjadi empat generasi :
1.      Komputer Generasi I
Yaitu komputer yang menggunakan Menggunakan tabung hampa (vacuum tube).  Karakteristik dari komputer generasi I yaitu:
a.       Tabung gelas dengan sirkuit di dalamnya
b.      Berukuran fisik sama besar
c.       Menggunakan konsep ­stored-program dengan memori utamanya adalah magnetic core storage.
d.      Cepat panas,sehinggan memerlukan pendingin
e.       Prosesnya kurang cepat
f.       Membutuhkan daya listrik yang besar
g.      ENIAC (Electronic Numerical Integrator and Computer)
h.      17.468 vacuum tube
i.        7.200 diode
j.        70.000 resistor
k.      10.000 capasitor
l.        Luas: 63m2
m.    Bobot: 27ton
n.      Power: 150 kW
o.      Instruksi: 300 perkalian/menit;
p.      5000 penjumlahan (10 digit)/menit
2.      Komputer Generasi II
Yaitu komputer yang menggunakan transistor untuk menggantikan tabung hampa. Contohya UNIVAC (Universal Automatic Computer).
Karakteristik dari komputer generasi II yaitu:
a.       Menggantikan bahasa mesin dengan assembly.
b.      Kapasitas memori utama sudah cukup besar sampai puluhan ribu karakter.
c.       Beberapa bahasa pemrograman tingkat tinggi mulai bermunculan, seperti Common Business-Oriented Language (COBOL), Formula Translator (FORTRAN), Algorithmic Language (ALGOL).
3.      Komputer Generasi III
Yaitu komputer lanjutan dari komputer generasi II yang mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC, integrated circuit). IC mengombinasikan tiga komponen elektronik dalam sebuah piringan silicon kecil. Kemudian berhasil memasukkan lebih banyak komponen ke dalam suatu chip tunggal yang disebut semikonduktor.
4.      Komputer Generasi IV
Yaitu komputer yang bertujuan untuk pengembangan menjadi lebih jelas, yang mengecilkan ukuran sirkuit dan komponen – komponen elektrik. Contohnya Large Scale Integration (LSI) dapat memuat ratusan komponen dalam sebuah chip. Dan ada juga komputer generasi V dan VI yang dapat memuat banyak komponen yang berbasis Artificial Intelligence (AI).
C.    Klasifikasi Komputer
Komputer dapat diklasifikasikan sebagai berikut.
1.      Supercomputer
Superkomputer adalah sebuah komputer yang memimpin di dunia dalam kapasitas proses, terutama kecepatan penghitungan, pada awal perkenalannya. Superkomputer digunakan untuk tugas penghitungan-intensif seperti prakiraan cuaca, riset iklim (termasuk riset pemansan global,  simulasi fisik (seperti simulasi pesawat terbang dalam terowongan angin, simulasi peledakan senjata nuklir. Militer dan agensi sains salah satu pengguna utama superkomputer.
2.      MainFrame
Mainframe adalah komputer besar yang digunakan untuk memproses data dan aplikasi yang besar. Mainframe pada umumnya digunakan dalam Perusahaan atau Organisasi yang menangani data seperti sensus, riset penelitian, keperluan militer atau transaksi finansial. Keunggulan kompabilitas dengan berbagai aplikasi dan juga ketangguhannya. Mesin ini dapat bekerja dalam waktu lama tanpa interupsi sama sekali.
3.      Workstation
Workstation merupakan sebuah layanan yang bergerak dalam modus pengguna yang bekerja bersama-sama dengan sebuah driver  sistem berkas  Windows NT yang berjalan dalam modus kernel yang disebut dengan redirector.
4.      Microcomputer
Microcomputer sebuah kelas komputer yang menggunakan mikroprosesor sebagai CPU utamanya. Komputer mikro juga dikenal sebagai Personal Computer (PC),Home Computer, atau Small-business Computer. Komputer mikro yang diletakkan di atas meja kerja dinamakan dengan desktop,
5.      Microcontroller
Microcontroller adalah suatu alat elektronika digital yang mempunyai masukan dan keluaran serta kendali dengan program yang bisa ditulis dan dihapus dengan cara khusus.


0 komentar:

Posting Komentar